Webinar Parenting

WEBINAR PARENTING
Bersama : Dr Amir Zuhdi
 
Telah berlangsung seminar parenting untuk wali murid TK-SD-SMP dan calon wali murid Permata Madani Islamic School. Seminar yang diselenggarakan secara virtual ini dihadiri oleh pembicara yang ahli dalam bidang Neurosains dan sebagai Neuro Paranting Consultant yaitu Dr. Amir Zuhdi.
 
Dalam pemaparannya selama dua jam Dr. Amir Zuhdi menyampaikan materi tentang perkambang belajar anak sesuai dengan tumbuh kembang otaknya, tak hanya itu Dr. Amir Zuhdi pun menyampaikan secara detail mengenai proses tumbuh kembang otak anak dalam setiap keadaan sehingga tumbuh kembang otak anak dapat dilakukan secara berkala dan dirancang agar mencapai tumbuh kembang yang baik sesuai dengan tahap usianya. “otak itu terbangun dari sel-sel otak yang bernama neuron, sehingga kalau kita bicara mengenai kecerdasan, maka anak yang cerdas dengan pola asuh yang baik yaitu anak yang memiliki sambungaan neuron yang banyak digunakan untuk menambah wawasan dan pengetahuannya” Ucap Dr. Amir Zuhdi.
 
Kegiatan seminar parenting ini menjadi merupakan waktu yang sangat tepat untuk men-charge kembali pengetahuan dan pola asuh serta cara mendidik yang baik terhadap anak. Saat memaparkan Dr. Amir mengatakan bahwa neruon atau sel-sel otak anak membutuhkan kesenangan dan kebahagiaan agar neuron dapat terkait satu sama lain sehingga dapat menghasilkan kecerdasan di dalam otak anak. Ini merupakan pengalaman belajar yang luar biasa walau dengan terpisah jarak antusias perserta yang turut hadir pun ikut bertanya dan diskusi sehingga membuat suasana seminar menjadi hangat.
 
Semangat belajar selalu untuk para pendidik ayah, bunda wali murid dan guru-guru Permata Madani Islamic School, semoga hal ini dapat mengantarkan kita untuk melahirkan generasi yang Cerdas Berakhlak dan Berprestasi sesuai dengan motto Permata Madani Islamic School
Post Views: 271